ROKOK itu MENAKUTKAN, kamu tau ga???

Kemarin, aku benar-benar kesal dengan para muridku yang ketahuan merokok. Baru kelas 5 SD sudah brani berbuat hal buruk seperti itu. Kasian dengan otak mereka kan... Rokok itu berbahaya, menakutkan.
Demi murid-muridku tersayang, akupun mencari beberapa artikel tentang bahaya merokok di internet. Kemudian aku kutip dan rangkum serta ku masukkan beberapa gambar yang menerangkan betapa rokok itu menakutkan. Hari ini mau aku perlihatkan kepada mereka, agar mereka bisa sadar dan bisa lebih menghargai tubuh mereka.

Ini isi tulisan yang aku buat:


ROKOK ITU MENAKUTKAN, apa kamu ga tau?

Apa sih yang ada pada rokok, sehingga rokok berbahaya bagi kesehatan?




Lihat bahan2 yang ada pada rokok di atas! Apa kamu mau menjilat/menghisap racun Cyanida, penghapus cat, bahan bakar roket. Pembersih lantai. Pelarut industri, kapur barus, bahan bakar korek api, bahan aki mobil, gas dari knalpot, dan bahan plasti PVC/pipa paralon?

FAKTA, Rokok dapat menyebabkan KEMATIAN:
Rokok merupakan salah satu penyebab kematian utama di dunia dan merupakan satu-satunya produk legal yang membunuh sepertiga hingga setengah penggunanya dengan orbannya rata-rata meninggal 15 tahun lebih cepat. Menurut WHO, tahun 2008 diperkirakan 5,4 juta orang meninggal per tahunnya karena rokok. Di Indonesia menurut laporan Badan Khusus Pengendalian Tembakau Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat (TCSC- IAKMI) diperkirakan 427.948 kematian pertahunnya atau dalam sehari ada sekitar 1.172 orang meninggal karena rokok.
ROKOK bisa menyebabkan PIKUN:
Jika rokok memiliki banyak efek buruk, semua orang pasti sudah tahu.
Dan ada satu lagi efek buruk rokok yang terungkap di sini. Merokok itu sangat menakutkan efeknya pada otak! Bayangkan, otak manusia secara bertahap dapat menyusut dan akhirnya kehilangan fungsinya karena terhisapnya asap rokok. Tidak diragukan lagi waktu tua bahkan ketika masih muda, kita cenderung Alzheimer (Alzheimer adalah penyakit pikun). Kalian mau jadi susah menghapal pelajaran?

ROKOK itu MERUGIKAN:
Cara pertama yang lazim untuk berhenti merokok adalah dengan mengenali bahaya merokok itu sendiri. Zat racun yang membuat kecanduan pada rokok jika dikonsumsi terus-menerus dalam waktu lama akan menyebabkan beberapa penyakit berat seperti paru-paru, jantung, kanker, hipertensi, impoten, stroke bahkan keguguran kandungan dan berujung pada kematian.
Selain itu kamu juga mengalami kerugian besar jika merokok, yaitu kerugian uang, udara segar dan kesehatan tubuh. Coba jika uang yang Anda belikan untuk rokok Anda tabung, dalam setahun kira-kira bisa terkumpul berapa? Mungkin malah bisa Anda gunakan untuk baju2 keren, mainan2 keren, barang2 mewah, komputer/laptop, bahkan mungkin sepeda motor keren atau mobil mewah. Jadi, KATAKAN TIDAK PADA ROKOK…!!!

Komentar

Postingan Populer