Tugas SPH Sistem Genetalia (Kelas 01)

INFO TUGAS SPH: SISTEM GENETALIA PADA HEWAN


Assalamualaikum wr. wb. 
Selamat pagi/siang/malam. 

Berikut ini ibu beritahukan sebuah informasi terkait perkuliahan Struktur Perkembangan Hewan, yakni tugas individual yang harus dikerjakan di rumah. 

Dikarenakan tanggal 30 Mei 2019 kita sudah libur cuti bersama Idul Fitri, maka tanggal 31 Mei 2019 kita tidak bisa melaksanakan perkuliahan secara tatap muka. Untuk menggantinya maka ada tugas rumah yang dikumpulkan secara online.
Tugasnya yakni:
  1. Membuat blog pribadi (jika sudah punya, gunakan yang ada saja)
  2. Follow blog ibu: http://nanacitra.blogspot.com/
  3. Saling follow blog teman (Munirah, Filipus, Nadia, Anita)
  4. Menulis sebuah artikel dari materi Sistem Genetalia pada Hewan, dengan rincian judul sebagai berikut.

a.     Filipus: Struktur Gonad Pada 5 Jenis Hewan
b. Munirah: Saluran Genetalia Jantan dan Betina pada 5 Jenis Hewan
c.     Nadia: Organ Aksesesori pada 5 Jenis Hewan
d.    Anita: Organ Kopulasi pada 5 Jenis Hewan
  • Waktu mengerjakan tugas adalah 2 minggu dari sekarang, jadi paling lambat tanggal 8 Juni sudah melaporkan link blog dari artikel yang sudah ditulis. Tautan link dilaporkan dengan cara menulis komentar pada postingan ini. 
  • Tanda tangan untuk perkuliahan pengganti (Tugas rumah) dilaksanakan pada pertemuan berikutnya.


Kemudian perkuliahan secara tatap muka selanjutnya dilaksanakan setelah selesai liburan, yakni tanggal 14 dan 21 Juni 2019. 

Komentar

Postingan Populer